Contoh Program Python Sederhana untuk Pemula

260

Salah satu cara terbaik untuk cepat mengerti bahasa pemrograman adalah dengan mencobanya sendiri lewat contoh program sederhana.

Di artikel ini, Anda akan menemukan berbagai potongan kode Python yang bisa langsung dijalankan, mulai dari “Hello World!”, matematika sederhana, hingga game singkat yang seru.

Jadi, kalau Anda baru mulai belajar bahasa pemrograman Python, atau sedang mencari inspirasi untuk melatih kemampuan coding Anda, yuk, eksplorasi contoh program di bawah ini.

Siapkan editor, makanan atau minuman kesukaan Anda, dan mari mulai coding!

Mengapa Python Jadi Bahasa Pemrograman Populer?

python

Sebelum masuk ke contoh program Python, mungkin Anda sempat bertanya: mengapa Python bisa menjadi salah satu bahasa pemrograman paling populer di dunia saat ini?

Jawabannya ternyata cukup menarik dan relevan, terutama untuk Anda yang baru mulai belajar bahasa pemrograman satu ini. 

Salah satu alasan utama adalah karena Python mempunyai sintaks yang simpel dan mudah dibaca, bahkan untuk pemula sekalipun.

Bahasa ini dirancang agar kode yang ditulis terasa natural, seperti menulis kalimat biasa. Hal ini tentu memudahkan proses belajar dan mempercepat pengembangan program tanpa harus terjebak dalam aturan sintaks yang kompleks. 

Selain itu, Python juga fleksibel dan bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari web development, analisis data, otomatisasi tugas, hingga pengembangan kecerdasan buatan.

Ekosistemnya sangat luas dan memiliki komunitasnya aktif, sehingga Anda bisa dengan mudah menemukan dokumentasi, tutorial, dan library siap pakai.

Berikut beberapa poin yang membuat Python begitu disukai:

  • Sintaks yang bersih dan mudah dipahami
  • Cocok untuk berbagai level, dari pemula hingga profesional
  • Kompatibel lintas platform dan mudah diintegrasikan
  • Tersedia banyak library dan framework
  • Komunitas global yang suportif dan aktif berbagi informasi, seperti tutorial, snippet, package open source, proyek kolaboratif, dan masih banyak lagi.

Dengan segala keunggulan yang dimiliki, tidak heran Python menjadi pilihan utama di berbagai bidang teknologi.

 

Sekarang, mari lihat bagaimana Python digunakan lewat contoh-contoh program sederhana di bawah ini.

1. Teks & String

  • Menampilkan Hello World
print("Hello World!")

Output: Hello World! 
  • Menghitung Huruf Vokal
text = input("Masukkan teks: ")

vokal = "aeiouAEIOU"

count = sum(1 for c in text if c in vokal)

print("Jumlah vokal:", count)

Output: misal Jumlah vokal: 5 
  • Mengecek Anagram
s1 = "rajang"; s2 = "ngajar"

print(sorted(s1) == sorted(s2))

Output: True
  • Menghilangkan Tanda Baca
import string

s = "Halo, dunia!"

print(s.translate(str.maketrans('', '', string.punctuation)))

Output: Halo dunia 
  • Mengurutkan Kata dalam Kalimat
kalimat = "budi suka makan nasi"

print(" ".join(sorted(kalimat.split())))

Output: budi makan nasi suka

2. Operasi Matematika & Logika

  • Periksa Ganjil atau Genap
n = int(input())

print("Genap" if n % 2 == 0 else "Ganjil")

Output misal: Genap 
  • Bilangan Prima
n = int(input())

prime = all(n % i for i in range(2, int(n**0.5)+1))

print("Prima" if prime else "Bukan prima")

Output: Prima / Bukan prima
  • Akar Kuadrat
import math

print(math.sqrt(float(input("Masukkan angka: "))))

Output: misal 3.0 
  • Faktorial
def fact(n):

    return 1 if n<=1 else n*fact(n-1)

print(fact(5))

Output: 120
  • Kalkulator Sederhana
a = float(input()); b = float(input())

print("Tambah:", a+b)

print("Kurang:", a-b)

Output: misal Tambah: 7.0 

3. Kontrol Alur & Perulangan

  • For loop sederhana
for i in range(1, 11):

    print(i)

Output: 1 sampai 10 baris
  • While loop
i = 1

while i <= 5:

    print(i)

    i += 1

Output: 1 sampai 5
  • If Else dasar
x = int(input())

if x < 0:

    print("Negatif")

else:

    print("Positif")

Output: Negatif atau Positif 
  • Try‑Except untuk pembagian
try:

    x = 5/0

except:

    print("Pembagian error")

Output: Pembagian error 
  • Menggunakan bool()
print(bool(0), bool(5), bool(""))

Output: False True False 

5. Tipe Data & Fungsi Bawaan

  • sum() pada list
nums = [1, 2, 3, 4]

print(sum(nums))

Output: 10
  • Fungsi sederhana
def fungsi():

    print("ini adalah fungsi")

fungsi()

Output: ini adalah fungsi 
  • range() untuk perulangan
for i in range(0, 10, 2):

    print(i)

Output: 0 2 4 6 8 baris
  •  input() untuk baca CSV
nama_file = input("Masukkan nama file CSV:")

# lalu buka file, proses analisis...

print("Membaca", nama_file)

Output: misal Membaca data_penjualan.csv 

6. Game & Interaktif

Game Tebak Angka

import random

target = random.randint(1,10)

guess = int(input())

if guess == target:

    print("Benar!")

else:

    print("Salah, jawabannya", target)

Output: misal Benar! atau Salah, jawabannya 7

Penutup

Dari contoh yang sederhana sampai yang interaktif, Anda bisa lihat sendiri betapa fleksibelnya Python untuk berbagai kebutuhan.

Sekarang giliran Anda untuk eksplorasi kode lebih jauh. Coba jalankan, ubah, atau bahkan kombinasikan potongan kode di atas dengan ide Anda sendiri.