13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya

1
4987

Pasti kamu pernah ngalamin bingung mau nulis apa di blog kan? Stuck ide baru untuk konten blog yang harus dibuat selanjutnya? Kalau sudah macet otaknya pasi bingung mau nulis apa yang pasti ujungnya ngedumel bilang “nulis apa ya untuk di blog buat besok?”

Banyak pasti dari kita yang mengalami hal ini. Tentu saja ini lumrah terjadi di semua kalangan termasuk seorang blogger. Kalau seorang blogger tidak memposting konten di blog selama beberapa hari hingga berminggu-minggu, otomatis lalu lintas organic akan menukik turun. Pembaca pun perlahan akan berhenti mengunjungi blog kita lagi karena dianggap sudah tidak aktif dan update lagi posting konten baru.

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Agar kita bisa mempertahankan pembaca untuk mengunjungi blog kita dan meningkatkan lalu lintas organic, kita perlu konten yang bagus dan berkualitas yang bisa menarik perhatian pembaca. Alhasil, pembaca pun akan sering visit blog kita sehingga traffic pun akan naik. 

Di bawah ini ada beberapa cara yang bisa membantu Exabytes Friends untuk mencari inspirasi membuat konten blog kamu selanjutnya. Beberapa inspirasi ini ditulis untuk membantu kamu menghemat waktu dan merangsang ide-ide baru muncul untuk konten yang lebih segar.

Berikut ini ada 13 ide menarik untuk inspirasi konten blog anda selanjutnya yang diulas dalam artikel di bawah ini

Menggunakan Tools

Jika kamu kesulitan menemukan topik yang akan dibahas di blog mendatang, kamu bisa menggunakan beberapa tools berikut ini yang bisa menjadi solusi untukmu

Google Alert

Dengan Google Alerts, kamu dapat mengatur lansiran untuk topik dan subtopik untuk melihat apa yang membuat berita dan apa yang dikatakan oleh orang lain. Memantau berita dan percakapan online dapat menginspirasi ide dan memperkenalkan kamu ke sumber konten baru lho.

Google Analytics

Selain Google Alerts, kamu bisa menggunakan Google Analytics untuk mengetahui postingan mana yang paling populer di blog milikmu. Setelah melihat hasil Google Analytics, kamu bisa memikirkan apakah bisa menulis konten dengan topik yang sama atau membuat memecah (break down) topik tersebut menjadi beberapa konten yang berbeda seperti list perbandingan atau how to dan sebagainya. Dengan menggunakan Google Analytics, kamu bisa lebih memperdalam topik apa yang akan dibuat untuk pembaca setia blog milikmu.

Ahrefs Content Explorer

Kamu bisa menggunakan tools Ahrefs Content Explorer untuk memperluas ide konten blog kamu. Kamu bisa meriset topik, menemukan link opportunity, dan banyak lainnya. Dengan tools ini, kamu bisa memonitor traffic, mengecek website yang memiliki broken link yang bisa kita jadikan kesempatan untuk membuat konten yang lebih bagus atau memfilter konten apa yang ingin dicari.

BuzzSumo

BuzzSumo adalah sebuah tools dimana kita bisa mengecek content apa yang sedang marak di internet. Kamu tinggal memasukkan keyword terkait maka akan muncul daftar konten yang sedang viral saat ini. Tidak hanya bisa dilacak dari kata kunci, kamu bisa mengeceknya dengan melihat katagori yang tersedia seperti berita, olahraga, bisnis, fashion dan banyak lainnya.

Cari Direktori Blog

Kamu bisa mencari direktori blog dengan mencari subject yang spesifik. Kamu bisa browsing subject-subject yang lagi ngetren atau viral di Alltop,com. Website ini berisi kurasi dan kumpulan blog yang sudah disetujui yang dilist sesuai dengan topik. Topik yang tersedia antara lain news, viral, entertainment, health, business, lifestyle, dan masih banyak lainnya. Tulisan-tulisan di Alltop bisa memberikan pencerahan untuk topik yang akan kamu buat selanjutnya nih.

Subscribe Blog

Enggak ada salahnya lho kamu subscribe ke blog-blog yang berpengaruh atau influencer terkenal yang mungkin memiliki konten atau interest yang sama denganmu. Hal itu akan membuatmu bisa memonitor apa yang mereka bahas atau sedang ngetrend saat ini sehingga kamu bisa mendapatkan inspirasi untuk menulis hal yang lebih informatif dan fresh lagi. 

Post Polling

Coba tanyakan ke pembaca blogmu tentang apa yang sebaiknya ditulis untuk konten selanjutnya. Kamu bisa memberikan beberapa pilihan kepada pembaca untuk konten yang akan ditulis mendatang. Dengan membuat polling akan membuatmu dan pembaca menjadi semakin dekat karena mereka juga ikut serta memberikan suaranya untuk blogmu.

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Ada banyak kok polling tools yang bisa digunakan yang bisa kamu searching di Google seperti Polldaddy misalnya. Atau kalau misalnya masih bingung, kamu bisa membuat Google Form dan membagikannya ke pembacamu. Jika mau jawaban yang lebih cepat, adakan saja polling melalui Instagram Stories atau di Twitter untuk menanyakan kepada pembaca setiamu.

Tanyakan Ke Pembacamu

Saat ini sudah banyak sosial media yang bisa kamu manfaatkan. Selain untuk berinteraksi lebih intens dengan pembaca, kamu bisa coba bertanya ke mereka untuk konten blog ke depannya. Hampir sama dengan polling tetapi kamu benar-benar menanyakan tentang topik selanjutnya yang perlu dibahas di blogmu. 

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Manfaatkan fitur Question di Instagram Stories atau menanyakannya lewat Twitter dan Facebook bisa menjadi solusi untukmu. Kamu pun juga akan langsung melihat respon mereka dengan cepat. Jangan ragu untuk bertanya karena pembaca pun akan senang bila mereka dilibatkan dalam konten yang kamu buat. 

Share Blog Orang Lain

Posting blogger lain sering kali merupakan titik awal yang berguna untuk menulis tulisan kita sendiri. Dengan membaca postingan blog orang lain bisa membantu mengembangkan pemikiran. Tak hanya itu, secara tidak langsung kamu menjadi bagian dari komunitas online. 

Ketika kamu melihat konten blogger lain, kamu tertarik untuk menambahkan perspektif kamu baik itu setuju maupun tidak setuju. Atau kamu ingin menambahkan lebih banyak hal dalam postingan tersebut. Kamu pun bisa menautkan postingan blogger orang lain ke dalam postinganmu dan memberikan pendapatmu mengenai hal itu. Cara ini bisa kamu lakukan untuk kontenmu selanjutnya. 

Membuat Daftar Sub Topik

Luangkan beberapa menit untuk membuat daftar topik utama yang akan ditulis lalu susun ke daftar sebanyak tiga atau empat sub topik. Setelah menyusun daftar tersebut, coba atur kapan kamu akan menuliskan sub topik tertentu. Beri jeda waktu sekitar 2-3 hari dalam setiap sub topik. Misalnya hari senin kamu ingin menulis sub topik A lalu hari rabu menulis sub topik B dan begitu seterusnya. 

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Alhasil, dalam seminggu kamu bisa menghasilkan konten sekitar 3 tulisan di blog kamu. Blog kamu pun jadi aktif dan tidak sepi pembaca. Dengan membuat list sub topik, kamu akan fokus terhadap kontenmu tanpa memikirkan konten yang harus diangkat keesokan harinya.

Merujuk ke Klasik

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Konten kamu bisa lebih berharga dan unik ketika kamu bisa merujuk ke buku-buku klasik, sejarah atau topik otoritatif yang sedang dibahas. Kamu juga bisa membuat tulisan menjadi lebih in depth informasinya dibandingkan dengan penulis lainnya. Meskipun terlihat membosankan tapi cara ini bisa kamu lakukan dulu, siapa tahu berhasil. 

Mengundang Guest Author

Ketika kamu tidak punya waktu untuk menulis, kamu bisa menulis postingan sebelumnya dan mengaturnya untuk diterbitkan di hari yang sudah diatur. Tetapi jika kamu benar-benar terdesak waktu dan bingung mau menulis apa, kamu bisa meminta tolong seseorang untuk menulis pada subjek yang sama untuk menjadi penulis tamu atau guest author.

Mengundang guest author sebenarnya win-win solution lho. Hal ini karena blogger tamu bisa menulis beberapa posting saat kamu tidak bisa melakukannya karena sesuatu hal. Selain itu guest author bisa mempromosikan blognya kepada pembaca blogmu sehingga traffic blognya akan naik. Dan pembaca blogmu akan mendapatkan perspektif baru tentang subjek yang dibahas.

Wawancara Seseorang

Konten wawancara mungkin menjadi ide yang bagus untuk konten blog kamu bila selama ini kontenmu lebih fokus terhadap informasi dari sumber tertulis. Dengan wawancara, kamu dan pembaca bisa belajar dan mendapat wawasan baru. 

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Kamu perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini sebelum melakukan wawancara.

  • Research.

Pertimbangkan kenapa kamu ingin mewawancarai orang tersebut. Apakah orang tersebut cocok dengan konten yang akan kamu bahas.

  • Request

Tanyakan calon narasumber apakah dia mau diwawancarai secara langsung atau via email dan chat. Jelaskan kepada mereka tentang maksud dan tujuan untuk mewawancarai mereka.

  • Interview

Jika kamu bisa wawancara face to face, kamu bisa mengetik tanggapan mereka saat wawancara. Atau rekam perbincangan kalian dan setelah wawancara baru merangkum apa yang dibahas. Jika wawancara via email, kamu bisa mengirimkan pertanyaan lewat email dan menuliskan kembali jawaban yang diberikan.

  • Add an introduction and conclusion.

Pastikan kamu menambahkan pengantar mengenai orang yang kamu wawancarai dan menautkan blog bila dia punya. Dan di bagian akhir, tambahkan kesimpulan seperti rangkuman keseluruhan tentang topik yang dibahas atau saran ajakan untuk bertindak sesuai dengan konteks konten.

  • Revise

Setelah membuat draft wawancara, bagikan dengan orang yang diwawancarai. Hal ini perlu dilakukan untuk memastikan apakah ada sesuatu yang ingin diubah atau ditambahkan.

  • Publish the post.

Lastly, publikasikan postingan wawancara dan jangan lupa membagikannya ke orang-orang ya.

Mencari Referensi Dari Sumber Lain

Setelah suntuk blogging, ada kalanya kita ingin membaca blog orang lain atau melihat apa yang sedang terjadi. Cara ini bisa memunculkan ide baru yang akan ditulis lho. Membaca portal berita di internet, koran, buku atau majalah bisa menjadi alternatif nih. Mencari isu atau bacaan menarik di Quora atau forum online juga helpful.

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Kalau bosan membaca, coba deh menonton film dan Youtube yang bisa membuat refresh pikiranmu untuk ide baru. Atau mengingat pengalaman pribadi yang baru terjadi atau yang tertulis di buku harian yang menarik, lucu atau berkesan bisa kamu tulis ulang ke dalam postingan blog kamu.

Jika masih stuck juga, coba telusuri hashtag dan thread di Twitter. Biasanya hashtag teratas adalah topik atau kata kunci yang sedang diperbincangkan saat ini di sosial media berlogo burung berwarna biru ini. Banyak keyword menarik yang bisa kamu ulas di blog kamu. 

Menulis Konten Menarik

Ada beberapa konten menarik yang bisa melekat dalam pikiran pembaca yang bisa menjadi pengunjung setia ke blog kamu. Contoh konten-konten menarik yang perlu dicoba antara lain sebagai berikut :

How To

Memang sih sebagian blogger menuliskan konten seperti ini. Tapi konten tutorial seperti ini tidak akan pernah ada habisnya untuk dibahas karena sangat helpful untuk pembaca. Salah satu tujuan pembaca mengunjungi blog adalah untuk mencari solusi atas problem yang sedang mereka alami. 

Buatlah artikel how to yang menarik yang relatable dengan kehidupan sehari-hari. Selain itu, kamu bisa menulis konten how to dengan media selain tulisan yakni dengan menggunakan gambar infografis menarik atau video singkat yang informatif.  

13 Cara Untuk Mencari Inspirasi Konten Blog Anda Selanjutnya - 2024

Top List

Hanya dengan dari judul, tulisan ini selalu membuat pembaca penasaran untuk mengklik. Entah itu Top 10 Movie of 2020 atau Top 10 Cafe You Should Come selalu menarik perhatian. Top list pun tidak harus dibuat dari sumber lain misalnya film yang menang dari Oscar tapi bisa juga versi dirimu. Artikel rekomendasi dengan format top list ini bisa dijadikan referensi dan bisa berpotensi untuk meningkatkan traffic lho.

Jika kamu suka menonton film, kamu bisa membuat list Top 5 film terbaik yang pernah kamu tonton. Atau jika kamu suka membaca buku bisa merekomendasikan buku, jika kamu suka jalan-jalan atau travelling, kamu bisa merekomendasikan tempat travelling dengan budget murah. Dengan membuat list ini, konten blog kamu akan bervariasi.

Review

Sudah banyak blogger mengulas sebuah produk atau barang di dalam blog. Tulislah ulasan yang menarik dari produk atau pengalaman menggunakan sesuatu. Ulasan tersebut bisa jadi bahan rujukan dan pendorong untuk mempengaruhi orang-orang untuk melakukan hal tersebut. Sesuaikan juga review kamu dengan konteks blog milikmu ya misalnya jika blogmu berfokus dengan makanan, maka sebaiknya review seputar makanan atau tempat makan.

Fun Fact

Memasukkan fun fact bisa kamu terapkan nih di blog. Para pembaca akan senang bila kamu menyelipkan fun fact yang menarik yang jarang orang ketahui. Fun fact juga bisa bersifat informatif dan menghibur lho. Kamu bisa memasukkan fun fact di setiap konten yang kamu tulis atau kumpulkan beberapa fun fact menarik yang terkait dengan fokus blog kamu. Eits, pastikan beneran fact ya bukan fakta yang dibuat-buat atau hoax

Tips

Sama seperti artikel how to, artikel tips juga sangat membantu untuk pembaca. Meskipun terlihat sepele tapi artikel ini tetap paling banyak dicari lho karena tips mencakup hal yang edukatif. Buatlah tips dengan judul yang eye catching atau mengubah kata-kata menjadi tips and tricks, panduan dan lain sebagainya.

Behind The Scene

Kalau tulisan blog kamu fokus dengan aktivitas, kamu bisa menuangkan pengalaman kamu dalam postingan behind the scene. Misalnya kamu habis melakukan kegiatan amal, atau membuat project film bersama. Pembaca pun akan senang membaca apa yang terjadi di balik aktivitas yang kamu kerjakan. Curahkan pengalaman kamu dan buatlah narasi yang bisa menarik atau menyentuh perasaan pembaca.

Meskipun beberapa hal di atas sudah sering banget blogger lakukan, tapi konten-konten ini selalu digunakan dan masih dicari oleh pembaca. Yang perlu dilakukan adalah mengubah sedikit dengan gaya tulisan kita agar berbeda dengan yang lain. Tunjukkan kemampuan menulismu dan merangkai kata-kata dalam blogmu.

Gimana, sudah mendapatkan pencerahan untuk konten blog kamu selanjutnya setelah membaca artikel di atas? Jika kamu masih bingung, kamu bisa cek artikel tentang ide konten blog yang bisa menarik pengunjung website untuk ide segar lainnya. Tetap mencoba menulis untuk konten yang lebih berkualitas ya Exabytes Friends. Semoga artikel ini membantumu!

5 1 vote
Article Rating
1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Tri
Tri
3 years ago

Sangat membantu. Terima kasih