Hi Exabytes Friends,
Setelah di artikel sebelumnya kita membahas mengenai Travel Blogger Inspiratif, ada ga ni dari kamu yang sudah mulai ngeblogging atau berencana memulai blog pribadi mu untuk mengisi liburan akhir tahun ini?
Mungkin ada beberapa dari kamu yang mikir, “emangnya kenapa si harus ngeblog?” Jadi gini.. untuk saat ini Indonesia memiliki populasi digital terbesar di Asia Tenggara daan… yang lebih keren lagi, komunitas blogger berkontribusi cukup banyak untuk meningkatkan jumlah pemakai perangkat digital di Indonesia loh! Keren banget ga si?
Kamu ga perlu khawatir, kamu bisa ngeblog tentang apapun yang kamu sukai. Apapun bahasannya, baik blog dengan tema perjalanan, makanan, kecantikan, mode, teknologi, bahkan bisnis sekalipun memiliki tempat masing-masing di hati para pembaca. Dan, satu lagi nih Exabytes Friends, memulai blogging tidak membutuhkan modal yang besar loh! Kamu bisa menggunakan WordPress Hosting hanya dengan Rp64ribuan saja, kamu bisa pilih extensi domain apa aja yang kamu mau, GRATIS!
Well, Here is beberapa blogger inspiratif Indonesia yang harus banget kamu kunjungi blognya!
Daftar Isi
Mas Sugeng (Sugeng.id)
Ada ga nih dari kalian yang penyuka ilmu digital marketing seperti SEO, AdSense, cara menulis konten blog dan social media? Kalo kamu lagi mau belajar mengenai digital marketing, Mas Sugeng membagikan banyak panduan seputar blogging & digital marketing yang bisa Kamu pelajari. Gak cuman itu, Mas Sugeng ini juga sering bagi-bagi template blogger secara gratis, pantesan banyak banget visitor websitenya ya kaan..
Nah jika kamu blogger yang mau menambah penghasilan melalui AdSense, Kamu bisa ni mencoba joint venture AdSense bareng Mas Sugeng!
Baca juga: Mengetahui Definisi dan Perbedaan Blog, Blogging, Blogger dan Blogspot
Cosa Aranda (CosaAranda.com)
Nah bagaimana dengan CosaAranda.com? Kalian udah pernah visit website nya belum? CosaAranda.com merupakan website milik salah satu blogger inspiratif dan internet marketing expert bernama Cosa Aranda. Kalo kamu penggemar teknik optimasi Google AdSense, kamu wajib mengunjungi website ini karena si Mas Cosa Aranda suka banget sharing mengenai Google AdSense di blognya. Postingan Cosa Aranda yang informatif banyak menginspirasi para blogger pemula dan karena kontribusinya yang begitu besar untuk mengedukasi para blogger, tentunya Cosa Aranda pantas menjadi salah satu blogger yang paling inspiratif di Indonesia.
Sumbodo Malik (Kampung Blogger)
Sama seperti Mas Sugeng dan Cosa Aranda, Sumbodo Malik juga sering membagikan informasi seputar blogging dan optimasi AdSense di blognya, Kampung blogger. Yang lebih keren lagi nih Exabytes Friends, Sumbodo Malik juga menjadikan kampungnya sebagai tempat belajar ngeblog dan terbentuklah komunitas Kampung Blogger di Magelang, Jawa Tengah. Selain itu, Sumbodo Malik juga membuat beberapa tools sebagai senjata ngeblognya yaitu Eztools. Salah satu varian dari Eztools yang paling digemari adalah Ezkeyword dimana pengguna bisa menganalisa tingkat kesulitan berdasarkan keyword yang akan dibidik. Mansoul!
Harumi Sudrajat (MyTipsCantik.com)
MyTipsCantik.com merupakan blog dengan konten tutorial make up yang cocok banget buat kamu yang suka dan ingin belajar caranya make up yang baik dan benar. Harumi Sudrajat juga merupakan salah satu beauty blogger terkenal Indonesia.
Julia Veronica dan Marius Tjanderasa (AnakJajan.com)
Siapa yang ga tau blog AnakJajan.com hayoo? Kalo kamu suka makan, yakin deh kamu pasti ga asing lagi sama situs kuliner satu ini. Asal muasal blog ini berawal dari hobi Julia Veronica & Marius Tjanderasa yang suka banget food hunting dan jalan-jalan ke pelosok daerah. Tak hanya review makanan, blog AnakJajan.com juga berisi resep makanan, tempat nongkrong yang asik dan lain sebagainya. Sebelum kamu hunting kuliner jangan lupa buat mengunjungi blog AnakJajan.com dulu yaa dijamin deh ga akan nyasar ke tempat makan yang salah!
Rama Mamuaya (DailySocial.id)
Nah, sekarang DailySocial.id, tentunya Exabytes Friends udah ga asing lagi dong sama media online nomer satu di Indonesia yang satu ini? Ya.. blog berita/opini DailySocial.id di mulai pada tahun 2008 oleh Rama Mamuya. Sejak saat itu DailySocial.id secara konsisten mengulas berbagai konten berita, opini dan analisis teknologi seputar dunia internet dan digital.
Dokter I Made Cock Wirawan – BlogDokter.net
Next! Blogger inspiratif selanjutnya yang harus kamu ketahui adalah BlogDokter.net. Blog garapan Dokter I Made Cock Wirawan ini mengulas berbagai hal terkait kesehatan. Yuuk yang mau menambah wawasan ilmu kesehatan atau butuh tips& trick kesehatan langsung visit blognya!
Sekian dulu ya Exabytes Friends informasi mengenai blogger inspiratif indonesia! Yuk mulai ngeblogging sekarang karena hanya dengan modal 64ribuan aja kamu bisa menginspirasi banyak orang, waah 😀
Selain dapat menjadi inspirasi banyak orang, Kamu juga dapat mengikuti kompetisi Indonesia Website Awards 2019, dimana website mu akan dipromosikan di website IWA dan dapatkan kesempatan untuk memenangkan Indonesia Website Awards (IWA) 2019 dengan banyak hadiah menarik!