9+ Cara Optimasi Email Marketing Untuk Meningkatkan Open Rate dan CTR

4475

Email marketing adalah salah satu strategi yang banyak marketer dan pebisnis online terapkan saat mereka ingin memasarkan produk atau layanan secara digital. Akan tetapi, email marketing perlu dioptimasi dengan baik.

Cara optimasi email marketing akan kita cari tahu dan gali lebih dalam di artikel ini.

Sekilas Tentang Open Rate

mengenal open rate email marketing
Sumber: shutterstock

Sebelum mencari cara optimasi email marketing, perkaya pengetahuan tentang open rate email. Apa sih open rate email? Open rate merupakan rerata jumlah pengguna yang membuka email yang kamu kirimkan dan kemudian membacanya hingga selesai dibandingkan dengan semua penerima email.

Open rate menjadi salah satu indikator untuk mengukur tingkat keberhasilan email marketing. Apabila rendah, bisa jadi kalau strategi marketing yang kamu gunakan kurang efektif dan harus dipelajari ulang atau bahkan diganti dengan strategi lain.

Bagi para marketer, open rate merupakan tantangan yang begitu besar. Itulah kenapa email marketing tidak bisa dijalankan setengah-setengah dan dan tanpa rencana yang matang.

Sekilas Tentang Click Through Rate (CTR)

mengenal CTR
Sumber: shutterstock

Lalu, bagaimana dengan CTR? CTR adalah singkatan dari Click Through Rate, yaitu metrik yang mengukur perbandingan total tayang terhadap klik. CTR bisa digunakan untuk berbagai strategi digital marketing termasuk email marketing.

Tingkat CTR yang tinggi menunjukkan bahwa strategi pemasaran yang diterapkan efektif dan sebaliknya. Untuk mengetahui CTR dalam email marketing, kamu bisa menggunakan rumus jumlah klik dibagi jumlah email yang dikirim kali 100.

Melalui rumus tersebut, marketer bisa mengukur efektivitas strategi yang mereka terapkan serta mengetahui apa yang harus ditingkatkan. Apakah audiens tidak sesuai dengan produk atau layanan yang ditawarkan atau lainnya.

Cara Optimasi Email Marketing

cara optimasi email marketing
Sumber: shutterstock

Email marketing merupakan salah satu strategi pemasaran digital yang bisa kamu coba apapun produk dan layanan yang dijual. Akan tetapi, untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal serta mencapai tujuan, sebaiknya lakukan cara optimasi email marketing yang benar.

Berikut adalah beberapa cara optimasi email marketing yang bisa kamu coba:

Pahami Tujuan dari Penggunaan Email Marketing

Ingin mengoptimalkan strategi email marketing dari bisnis yang kamu jalankan? Sebelum memulai strategi pemasaran menggunakan media email, pahami dengan jelas dan betul seperti apa tujuan yang hendak dicapai.

Bagi marketer, memiliki tujuan yang jelas itu wajib. Dengan begitu, akan lebih mudah dalam membangun strategi yang berorientasi pada hasil. Nah, hasil tersebut bisa berupa trafik website, penjualan, loyalitas pelanggan, dan lain sebagainya.

Jadi, pastikan kamu sudah memahami tujuan dan kemudian bisa mulai mengimplementasikan strategi email marketing yang ada di daftar rencana.

Buat dan Bersihkan Daftar Email

Hal penting lain yang harus kamu perhatikan sekaligus bisa menjadi cara optimasi email marketing adalah membuat dan membersihkan daftar email. Kembangkan list email dengan memanfaatkan fitur keanggotaan di situs web. Kamu juga bisa membuat popup agar audiens tertarik untuk berlangganan newsletter.

Jika ingin menampilkan popup tersebut di situs web, formulir berlangganan bisa kamu tampilkan di halaman beranda atau homepage, footer, atau blog. 

Selain melalui website, kamu juga bisa memanfaatkan event offline dengan cara membuka booth. Sebagai marketer, pastikan kamu antusias dan aktif mengajak para pengunjung agar tertarik untuk berlangganan newsletter. Agar terkesan menarik, tidak ada salahnya mencoba menawarkan merchandise atau voucher belanja produk jualanmu.

Dengan begitu, akan semakin banyak orang yang mendaftarkan diri ke email list. Jangan lupa untuk membersihkan daftar email yang kamu buat agar yang berada di daftar tersebut adalah audiens yang kamu targetkan dan mereka yang aktif menggunakan serta membuka email.

Bagi yang masih ragu untuk mencoba email marketing, sebaiknya kenali beberapa keunggulan email marketing yang tidak bisa didapatkan dari strategi digital marketing lain.

Buat Subjek dan Judul Email yang Menarik

Sudah tahu jenis email marketing yang cocok untuk kampanye marketing namun tidak tahu cara memulai email marketing? Untuk memulai sekaligus mengoptimasi, buat subjek dan judul email yang menarik. 

Cara optimasi email marketing ini tidak boleh kamu lupakan atau lewatkan. Biasanya, orang-orang malas membuka email masuk yang dibuat dengan subjek yang panjang. Hal tersebut terkesan membosankan sehingga mengurangi minat penerima email untuk mengetahui isi email.

Jika demikian, bukan tidak mungkin akhirnya email marketing yang kamu kirimnya berakhir di folder spam atau folder sampah tanpa penerima buka sama sekali. Jadi pastikan setiap subjek dan judul email kamu buat semenarik mungkin sesuai dengan isi email dan preferensi penerima email. 

Cari tahu juga email marketing tools yang akan sangat bermanfaat bahkan bagi para pemula yang belum pernah menerapkan strategi pemasaran satu ini.

Pilih dan Gunakan Nama Domain yang Tepat

Nama domain tidak hanya penting bagi situs web tetapi juga untuk keperluan pengiriman email. Sudah pilih domain yang tepat? Email menggunakan nama domain sendiri yang merupakan refleksi dari bisnis atau brand akan terkesan lebih profesional. 

Jika sudah punya pilihan nama domain yang unik, mengapa tidak digunakan untuk mengoptimasi email marketing? Seseorang akan lebih mudah mengingat nama domain yang unik dan berbeda, bukan?

Belum punya domain bahkan untuk website sekalipun? Exabytes membantu para pebisnis skala kecil hingga besar menemukan domain yang tepat.

Tersedia berbagai pilihan ekstensi domain unik yang bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan brand atau nama bisnis. Cari tahu selengkapnya ya!

Buat Konten Email Secara Personal

Agar bisa lebih dekat dengan calon pelanggan maupun pelanggan setia, dalam hal email marketing, kamu harus membuat email secara personal. Sebenarnya, hal tersebut tidaklah sulit. Pertama-tama, kamu bisa mengumpulkan data dari para audiens atau pengunjung website yang membuat akun di website

Kemudian, kamu bisa menggunakan data personal mereka untuk membuat konten email. Misalnya, kamu bisa menambahkan nama pelanggan ke subjek email atau untuk menyapa penerima email. Cara optimasi email marketing satu ini akan sangat membantu dalam meningkatkan CTR.

Mengapa?

Penerima email merasa bahwa mereka mendapatkan email yang memang dibuat secara personal, bukan menggunakan template email

Yuk belajar membuat konten email marketing mulai dari sekarang agar tahu bagaimana cara membuat konten yang menarik dan bisa membawa lebih banyak calon pelanggan ke bisnis yang kamu jalankan.

Buat Segmentasi untuk Penerima Email

Sudahkah kamu mempersiapkan segmentasi untuk penerima email? Untuk meningkatkan peluang email dibuka dan dibaca para penerima email, ketahui audiens yang kamu targetkan sesuai dengan bisnis. Ini merupakan salah satu kunci suksess dalam mengirimkan email agar tepat sasaran.

Sebagai pengirim email, kamu harus bisa mengelompokkan audiens ke dalam segmen khusus. Segmen tersebut bisa kamu buat berdasarkan berbagai hal misalnya produk yang pernah dibeli, kebutuhan pelanggan, atau topik yang mereka sukai.

Kamu juga bisa menambahkan kategori lain yang dirasa tepat untuk kebutuhan email marketing. Segmen juga bisa kamu buat berdasarkan jabatan, lokasi, atau konten yang audiens nikmati.

Buat Isi Email yang Singkat, Padat, dan Jelas

Sudah pernah belajar copywriting yang memiliki peran penting bagi bisnis yang menjalankan strategi digital marketing? Kemampuan copywriting akan membantu dalam merencanakan serta membuat konten untuk berbagai media pemasaran, termasuk email.

Meski belum belajar skill tersebut, kamu tidak perlu khawatir karena cara optimasi email marketing satu ini bisa diterapkan. Yaitu dengan membuat dan memastikan kalau isi email dibuat singkat, padat, dan jelas. Jadi, penerima email bisa menangkap informasi yang hendak kamu sampaikan.

Perlu panduan lengkap email marketing? Silahkan baca artikel satu ini!

Tambahkan Gambar dan Call-to-Action dalam Isi Email

Agar isi email tidak terkesan monoton, tambahkan gambar dan CTA di dalam isi email. Tentunya yang berhubungan dengan isi email agar penerima semakin tertarik untuk membaca email hingga akhir.

Cek kembali CTA yang kamu sisipkan agar yakin bahwa tombol CTA bisa pembaca email klik dan sudah terhubung ke halaman yang kamu tuju.

Buat Tampilan dan Desain Email yang Menarik

Tampilan dan desain juga perlu kamu perhatikan. Bagi yang sedang mencari cara optimasi email marketing, buatlah tampilan dan desain email semenarik mungkin.

Desain dan tampilan bisa kamu sesuaikan dengan penerima email. Misalnya, jika target audiensmu adalah anak muda yang begitu suka dengan perkembangan zaman dan modernisasi, pastikan kamu memilih desain yang sesuai.

Dalam hal ini, perhatikan beberapa hal seperti penggunaan paragraf dan kalimat. Jangan lupa untuk menggunakan bullet points agar tulisan lebih menarik dibaca meski berupa email.

Untuk pemilihan gambar, sesuaikan dengan konteks. Beberapa gambar dianggap sebagai spam oleh penyedia email. Jika menggunakan gambar tersebut, gambar akan diblokir secara otomatis sehingga tidak bisa kamu tampilkan saat penerima membuka email.

Hindari Menggunakan Kata Berpotensi Spamming

Baik dalam menulis subjek, judul, maupun isi email, hindari menggunakan kata yang dinilai sebagai spamming. Seperti halnya gambar, beberapa penyedia email akan memfiltrasi kata yang dinilai berpotensi spamming.

Beberapa kata yang perlu kamu hindari dalam optimasi email marketing diantaranya adalah mura, garansi, gratis, penawaran terbatas, dan lainnya. Kata-kata tersebut menunjukkan kalau pengirim email bermaksud menjual produk. Sehingga penerima email enggan membacanya.

Kesimpulan

Dengan mengetahui berbagai cara optimasi email marketing, kamu bisa meningkatkan peluang mendapatkan open rate dan CTR yang lebih tinggi. Hal tersebut juga menjadi tolak ukur seberapa efektif strategi yang kamu terapkan dalam memasarkan produk secara digital melalui email.

Nah, kebutuhan email marketing bisa kamu percayakan pada Exabytes agar kamu bisa lebih fokus pada kebutuhan bisnis lainnya. Tersedia juga berbagai layanan digital marketing yang cocok untuk berbagai jenis bisnis online.