Database menjadi hal yang sangat penting terutama bagi para pengembang website. Ada beberapa tools pengelolaan database yang biasa digunakan seperti PostgreSQL vs MySQL. Keduanya memiliki perbedaan baik dari segi kelebihan maupun kekurangan.
Seorang pengembang website pasti akan membutuhkan sistem pengelolaan database untuk menyimpan sejumlah data pemrograman web. Namun harus dipahami bahwa tidak semua tools database menjamin kenyamanan penggunaan.
Selain itu tidak semuanya memiliki fitur yang dapat mempermudah pengguna dalam mengelola database. Beberapa sistem yang sering digunakan untuk mengelola database adalah PostgreSQL dan MySQL.
Meskipun keduanya memiliki fungsi yang sama, namun keduanya memiliki sejumlah perbedaan. Perbedaan – perbedaan inilah yang membuat para developer kesulitan dalam memilih manakah yang pas untuk digunakan.
Namun alangkah baiknya jika sebelum menentukan sistem management database yang akan digunakan, sebaiknya pahami terlebih dahulu apa saja kelebihan dan kekurangannya. Selain itu juga perlu memastikan keamanan atau proteksinya, serta performa yang ditawarkan.
Sebab nantinya sistem database tersebut juga akan berpengaruh secara signifikan terhadap pengorbitan website di internet.
Dalam artikel kali ini akan membahas mengenai perbedaan dua sistem management database yang cukup populer yakni PostgreSQL vs MySQL. Berikut penjelasan lengkapnya.
Daftar Isi
Apa Itu PostgreSQL dan MySQL?
Hal pertama yang harus diketahui tentang PostgreSQL vs MySQL adalah pengertian mengenai sistem pengelolaan database dari keduanya..
PostgreSQL atau yang akrab disebut sebagai Obyek-Relasional Database Management System (ORDBMS) merupakan salah satu sistem pengelolaan data yang paling umum digunakan. Database management system ini mulainya berupa project University of California.
Awalnya project tersebut diberi nama Postgres. Namun karena fungsi – fungsi Standar Query Language atau SQL mulai banyak yang didukung, namanya menjadi PostgreSQL.
Beberapa sumber mengklaim bahwa sistem pengelolaan database yang satu ini mampu mengelola data dalam jumlah besar dengan lebih efisien. Terlebih mereka dikembangkan dengan sistem open source.
Sedangkan MySQL dikenal juga sebagai sistem pengelolaan open source dan didistribusikan secara gratis. Pendistribusian tersebut berada di bawah lisensi General Publik License.
Jika PostgreSQL adalah ORDBMS, maka MySQL adalah RDBMS alias Relational Database Management System.
Sebagai pengelola database, MySQL telah mendukung berbagai fitur mulai dari SQL Database, multi-user, hingga multithreaded. Menariknya MySQL bisa terintegrasi dengan bahasa pemrograman PHP.
Apa perbedaan utama antara PostgreSQL vs MySQL?
Membahas soal PostgreSQL vs MySQL tentu akan sangat kurang jika tidak membandingkannya dari segi kelebihan dan kekurangannya. Meskipun sama – sama populer sebagai sistem pengelolaan database, namun keduanya memiliki perbedaan yang signifikan.
Salah satu perbedaan utama yang dapat dilihat dari keduanya adalah dari segi penggunaannya. MySQL diklaim jauh lebih mudah digunakan daripada PostgreSQL. Bahkan developer pemula pun dapat mempelajarinya.
Hal itu karena MySQL memiliki arsitektur yang simple dan compact. Bahkan para developer dapat mengoperasikan sistem pengelolaan database dengan memahami basic command line saja.
Berbeda dengan PostgreSQL yang memiliki arsitektur lebih kompleks. Itulah sebabnya sebagian besar pengguna sistem pengelolaan database tersebut adalah tingkat perusahaan. Penggunanya harus memahami hal – hal teknis sebelum menggunakannya.
Selain itu perbedaan PostgreSQL vs MySQL terlihat dari segi Atomisitas, Konsistensi, Isolasi serta Daya Tahan (ACID). Konfigurasi PostgreSQL mendukung pemrosesan ACID. Sedangkan MySQL memroses ACID saat developer menjalankan sistem tersebut dengan modul perangkat tertentu.
Di samping itu, PostgreSQL juga mendukung fitur MVCC atau Kontrol Konkurensi Multiversi. Fitur ini memungkinkan duplikasi salinan catatan untuk membaca dan mengelola data yang sama secara paralel dengan aman. Sedangkan MySQL tidak mendukung fitur ini.
Mana yang lebih cepat, PostgreSQL atau MySQL?
Terkait performa antara PostgreSQL vs MySQL tidak bisa dipandang dari satu sisi saja. Sebab keduanya sama – sama menunjukkan keunggulan di masing – masing sistemnya.
Keduanya memiliki performa yang cepat di segmentasi yang berbeda. Ini yang membuat pengembang dapat memilih berdasarkan fungsinya.
Jika pengembang membutuhkan sistem pengelolaan database yang mendukung pembaruan data secara berkala, maka PostgreSQL jauh lebih dapat diandalkan. Sebab sistem tersebut telah melakukan upgrade terhadap performa dan dukungan MVCC untuk operasi tulis frekuensi tinggi.
Sementara itu MySQL jauh lebih diunggulkan soal performa dalam membaca dan menampilkan data. Hal itu karena sistem ini tidak perlu membuat proses baru. MySQL akan menggunakan proses yang sama untuk beberapa pengguna sehingga lebih efisien.
Bagaimana dengan keamanan antara keduanya?
Meskipun keduanya dapat dikatakan sebagai database management system yang masih aman jika digunakan. Namun jika dibandingkan lebih spesifik tentang keamanan PostgreSQL vs MySQL, banyak yang sepakat kalau MySQL lebih unggul.
Salah satu hal yang membuat MySQL unggul dari segi keamanan adalah karena sistem pengelolaan databasenya dibangun dengan sistem perizinan akses yang lebih mendetail dibanding PostgreSQL.
Apakah PostgreSQL lebih baik dalam menangani transaksi kompleks?
Salah satu hal yang juga dapat membedakan antara PostgreSQL dengan MySQL adalah dari segi penerapan sistem pengelolaan database atau skalabilitas. Keduanya memiliki perbedaan yang sangat signifikan.
Secara implementasi, PostgreSQL menjadi sistem pengelolaan database yang lebih baik dibanding dengan MySQL untuk urusan transaksi data kompleks. Sebab sistem tersebut mampu menangani transaksi dalam jumlah besar sekaligus.
Dengan fitur PostGIS yang dimiliki, pengelolaan data yang bersifat spasial dapat dilakukan dengan lancar tanpa membebankan kinerja pada sistem. Berbeda dengan MySQL yang lebih cocok digunakan untuk sistem dengan transaksi data dalam jumlah kecil.
Itulah sebabnya para developer pemula lebih memilih menggunakan MySQL sebagai pengelola database. Sedangkan perusahaan – perusahaan besar lebih cenderung menggunakan PostgreSQL.
Mana yang memiliki dukungan komunitas yang lebih besar?
Jika berbicara soal manakah sistem pengelolaan database yang mempunyai dukungan komunitas, maka semuanya sepakat akan menjawab PostgreSQL. Hal itu wajar sebab hal ini berkaitan dengan lisensi yang dimiliki oleh setiap pengembang.
PostgreSQL merupakan pengelola database yang bersifat open source dengan dukungan komunitas yang lebih besar. Selain itu sistem pengelolaan mereka juga sudah beroperasi sejak lama sehingga banyak developer teknis yang turut mengembangkannya.
Sifatnya yang open source membuat komunitas turut berkontribusi dalam mengembangkan pengelola database tersebut. Mereka berperan penting dalam mengembangkan dan meningkatkan fitur – fitur yang ada pada PostgreSQL.
Sementara itu yang membuat perbedaan antara PostgreSQL vs MySQL mencolok adalah MySQL masih berkutat pada permasalahan lisensi, termasuk adanya produk versi gratis dan berbayar.
Terlebih dukungan komunitas yang diberikan kepada MySQL hanya sebatas pemeliharan fitur, bukan meningkatkan atau mengembangkan seperti PostgreSQL.
Meski demikian keduanya masih dapat dikatakan sebagai sistem pengelolaan database populer yang bersifat open source dan dukungan komunitas yang kuat di masing – masing klaster.
Tidak menutup kemungkinan, adanya pembagian produk gratis dan berbayar membuat pengguna MySQL jauh lebih besar dibandingkan dengan PostgreSQL.
PostgreSQL dan MySQL Memiliki Dukungan Komunitas yang Kuat
Setiap developer baik aplikasi maupun website pasti membutuhkan sistem yang pas untuk mengelola database mereka. Dari sekian banyak sistem pengelola database, ada beberapa yang populer digunakan yakni PostgreSQL dan MySQL.
Sebagai sistem yang paling banyak digunakan, keduanya memiliki perbedaan yang membuat para developer mempertimbangkan sebelum menggunakannya.
Perbedaan PostgreSQL vs MySQL terlihat sangat signifikan, terutama dari segi penggunaan, performa, dan keamanan. Sebab keduanya dibangun dengan arsitektur yang berbeda. PostgreSQL dikembangkan lebih kompleks, sedangkan MySQL dikembangkan dengan sederhana.
Secara umum keduanya mendapatkan dukungan dari komunitas yang kuat. Selain itu baik PostgreSQL maupun MySQL juga bersifat open source yang memberikan kesempatan kepada komunitas untuk mengembangkan sistem pengelolaan database.
Namun yang membedakan adalah komunitas PostgreSQL mendukung untuk mengembangkan dan meningkatkan fitur yang ada. Berbeda dengan MySQL yang sejauh ini masih berfokus pada maintenance atau pemeliharaan fitur.
Dengan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa jika pengembang membutuhkan sistem pengelola database yang skalabilitasnya baik dengan dukungan fitur canggih, dapat menggunakan PostgreSQL.
Namun jika pengembang masih dalam tahap belajar atau membutuhkan sistem pengelola database dengan tampilan sederhana dan mudah dipahami, maka MySQL bisa menjadi pilihan yang tepat.
Jika masih bingung dalam menentukan manakah sistem yang pas digunakan, maka pengembang dapat membaca perbedaan – perbedaan antara PostgreSQL vs MySQL di atas dengan seksama.