Cara Ganti Localhost dengan Domain Sendiri – Panduan Praktis

0
107

Untuk bisa mengakses server lokal, ternyata tidak harus dengan menginputkan localhost di browser. Ternyata bisa juga dengan menggunakan nama domain, asalkan Anda sudah mengganti localhost dengan domain Anda sendiri.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan membahas secara lengkap mengenai cara ganti localhost dengan domain sendiri untuk membuat website offline. Namun sebelum itu, ada beberapa hal yang harus Anda ketahui terlebih dahulu, contohnya mengenai apa itu localhost dan domain.

Pengertian Localhost dan Domain

cara ganti localhost dengan domain

Localhost adalah server local yang dapat dipakai untuk membuat website secara offline tanpa harus terkoneksi ke internet. Sebenarnya untuk membuat website tidak harus menggunakan server local ini, bisa juga memakai web hosting.

Setiap perangkat pada dasarnya mempunyai server local sendiri. Anda bisa menggunakan server ini untuk membangun website pribadi. Cara untuk mengakses server local ini adalah dengan mengetikkan alamat http://localhost di browser web Anda.

Server local ini fungsinya menampung semua konten, server, halaman dan informasi mengenai website Anda. Yang banyak belum orang tahu adalah, server local ini tidak harus menggunakan alamat localhost, Anda juga bisa mengubahnya dengan nama domain sendiri.

Terus, apa yang dimaksud dengan domain? Domain adalah sebuah alamat yang harus Anda inputkan atau ketikkan di browser untuk mengakses sebuah website. Domain ini merupakan sebuah nama unik yang menjadi Alamat dari sebuah website.

Localhost dan domain ini merupakan dua hal yang berbeda, berikut perbedaan localhost dan domain:

  • Definisi: Localhost merujuk pada alamat loopback pada komputer lokal (biasanya 127.0.0.1), digunakan untuk mengakses perangkat lunak yang berjalan pada komputer yang sama. Sedangkan domain adalah alamat yang digunakan untuk mengidentifikasi situs web di internet, seperti “google.com” atau “facebook.com“.
  • Lingkup: Localhost terbatas pada komputer tempat perangkat lunak berjalan. Situs web atau aplikasi hanya dapat diakses dari komputer yang sama. Sedangkan domain bisa diakses dari mana saja di dunia yang terhubung ke internet. Situs web dapat diakses dari berbagai lokasi dan perangkat.
  • Penggunaan: Localhost digunakan untuk pengembangan dan pengujian aplikasi web secara lokal sebelum dipublikasikan secara online. Sedangkan domain digunakan untuk membuat situs web yang dapat diakses secara publik melalui internet, memungkinkan penggunaan situs web dari berbagai lokasi dan perangkat.
  • Aksesibilitas: Localhost merupakan situs web hanya dapat diakses dari komputer tempat perangkat lunak berjalan, tidak dapat diakses dari jaringan eksternal atau internet. Sedangkan domain merupakan website yang dapat diakses dari mana saja di dunia yang terhubung ke internet melalui browser web dengan mengetikkan alamat domain di address bar.

web hosting murah terbaik blog banner

Cara Ganti Localhost dengan Domain

cara ganti localhost dengan domain

Mengubah localhost dengan domain bisa membantu Anda dalam mengembangkan dan melakukan pengujian website secara local. Jika ada banyak website yang sedang Anda bangun di local, tentu akan sulit jika menggunakan nama localhost saja. Nah, berikut panduan lengkap ganti localhost dengan domain:

1. Edit File Host

Langkah pertama yang harus Anda lakukan untuk mengubah localhost menjadi domain adalah mengedit file hosts pada sistem operasi Anda. Silahkan ikuti langkah-langkah berikut untuk melakukannya:

  • Buka File Explorer dan arahkan ke direktori C:\Windows\System32\drivers\etc.
  • Cari file bernama “hosts”, kemudian klik kanan dan pilih “Open with” > “Notepad”.
  • Scroll ke bagian paling bawah dan tambahkan baris berikut:
  • Pastikan untuk mengganti “namadomainanda.com” dengan domain yang Anda inginkan.
  • Simpan perubahan dengan mengklik “File” > “Save”.

2. Edit File httpd-vhosts.conf

Setelah mengedit file hosts, langkah berikutnya Anda juga harus mengedit file yang Bernama httpd-vhosts.conf. Untuk langkah-langkahnya tidak sulit, yaitu:

  • Buka file httpd-vhosts.conf yang biasanya terletak di direktori C:\xampp\apache\conf\extra.
  • Klik kanan pada file dan pilih “Open with” > “Notepad”.
  • Scroll ke bagian paling bawah dan tambahkan konfigurasi Virtual Host berikut:
  • Pastikan untuk mengganti “namadomainanda.com” dengan domain yang Anda inginkan dan sesuaikan dengan direktori tempat file situs web Anda disimpan.
  • Simpan perubahan dengan mengklik “File” > “Save”.

3. Start Apache XAMPP

Langkah berikutnya setelah Anda mengeedit kedua file di atas adalah membuka dan XAMPP. Langkah ini dilakukan untuk mengganti localhost dengan domain. Untuk tutorialnya, silahkan ikuti step berikut ini:

  • Buka software XAMPP Control Panel di Laptop / PC Anda.
  • Kemudian klik tombol “Start” yang ada di samping modul Apache untuk mengaktifkannya.
  • Setelah Apache berjalan, silahkan restart modul dengan klik tombol “Stop” dan klik “Start” sekali lagi.

4. Mengakses Domain

Setelah Anda menyelesaikan ketiga langkah di atas, terakhir adalah mengakses domain yang telah Anda atur tadi di browser. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka browser di Laptop / PC Anda, bisa memakai Chrome, Firefox, Edge atau yang lainnya.
  • Kemudian ketikkan nama domain yang sudah Anda tetapkan di address bar, contohnya: namadomainanda.com.
  • Setelah itu tekan “Enter” untuk mengakses web lewat domain baru yang sudah Anda terapkan.
  • Selesai.

Untuk melakukan penggantian localhost dengan domain, dibutuhkan pengetahuan teknis mengenai web server dan konfigurasi jaringan. Oleh karena itulah sebaiknya Anda melakukannya secara hati-hati dan pastikan mengikuti tutorialnya dengan benar.

Jenis-Jenis Localhost

cara ganti localhost dengan domain

Pada tutorial di atas kita menggunakan XAMPP sebagai localhostnya, namun perlu Anda ketahui bahwa selain XAMPP ada juga localhost lain yang bisa digunakan. Nah, berikut ini adalah jenis-jenis localhost yang paling sering digunakan.

1. XAMPP

Cara Ganti Localhost dengan Domain Sendiri - Panduan Praktis - 2024

XAMPP adalah salah satu platform localhost paling populer yang digunakan oleh para pengembang web. Dikembangkan oleh Apache Friends, XAMPP menyediakan lingkungan pengembangan yang lengkap dengan menyatukan Apache, MySQL, PHP, dan Perl dalam satu paket.

Keuntungan utama XAMPP adalah kemudahan penggunaan dan integrasi yang kuat antara komponen-komponennya. Selain itu, sebagai perangkat lunak open source, XAMPP dapat diakses dan digunakan oleh siapa saja tanpa biaya.

2. AMPPS

cara ganti localhost dengan domain

AMPPS adalah platform localhost lainnya yang menyediakan beragam perangkat lunak untuk pengembangan web. Dikembangkan oleh Softaculous, AMPPS mengandung banyak perangkat seperti Apache, MySQL, MongoDB, PHP, Perl, dan Python.

Salah satu kelebihan AMPPS adalah integrasinya dengan Softaculous Apps Installer, yang memungkinkan Anda dengan mudah menginstal aplikasi web populer seperti WordPress, Joomla, dan Drupal.

3. WampServer

wampserver

WampServer adalah platform localhost yang terutama digunakan pada sistem operasi Windows. Dikembangkan oleh Romain Bourdon, WampServer menyediakan lingkungan pengembangan yang mudah digunakan dengan menyatukan Apache web server, OpenSSL, MySQL, dan PHP.

Meskipun WampServer hanya tersedia untuk pengguna Windows, aplikasi ini tetap populer karena kemudahannya dalam instalasi dan konfigurasi. Seperti XAMPP dan AMPPS, WampServer juga dapat diunduh dan digunakan secara gratis.

FAQ (Frequently Asked Question)

Mengapa saya perlu mengganti localhost dengan domain?

Mengganti localhost menggunakan domain memudahkan kita dalam mengorganisir website yang sedang kita dibuat. Jika ada banyak website yang kita dibuat di lokal, cara ini akan memudahkan kita dalam mengelola website tersebut secara offline.

Bagaimana cara mengganti localhost dengan domain?

Seperti yang sudah kami jelaskan di atas, secara singkat caranya adalah dengan mengedit file host terlebih dahulu, kemudian dilanjut mengedit file httpd-vhosts.conf. Langkah berikutnya buka XAMPP Control Panel dan start modul Apache, kemudian buka domain yang telah diatur.

Apakah ada risiko atau dampak negatif saat mengganti localhost dengan domain?

Beberapa risiko mengganti localhost dengan domain yang mungkin terjadi yaitu pada tutorial ini adalah kesalahan dalam konfigurasi yang membuat localhost menjadi tidak bisa diakses.

Berapa biaya yang diperlukan untuk mengganti localhost dengan domain?

Biaya yang diperlukan dapat bervariasi tergantung pada faktor seperti jenis domain, penyedia domain, biaya hosting web, dan biaya konfigurasi tambahan. Biaya tersebut meliputi pembelian domain, biaya hosting web, biaya konfigurasi, dan biaya pemeliharaan tahunan.

Apakah proses mengganti localhost dengan domain membutuhkan pengetahuan teknis khusus?

Proses ini memang membutuhkan pengetahuan teknis khusus mengenai pengaturan jaringan lokal. Namun meskipun begitu, Anda masih bisa melakukannya dengan mengikuti langkah-langkah yang sudah kami sampaikan di atas tadi..

Localhost Bermanfaat untuk Develop Web Secara Offline

Localhost adalah server lokal yang digunakan untuk mengembangkan situs web secara offline, biasanya diakses melalui alamat 127.0.0.1. Sementara itu, domain adalah alamat unik yang digunakan untuk mengakses situs web di internet, seperti “google.com” atau “facebook.com“.

Proses mengganti localhost dengan domain melibatkan langkah-langkah seperti mengedit file host dan httpd-vhosts.conf, serta konfigurasi mengaktifkan modul Apache di XAMPP supaya domain yang telah ditetapkan bisa diakses secara offline lewat Laptop atau PC.

Cara mengganti localhost dengan domain sendiri disini hanyalah mengubah nama localhostnya saja. Jadi disini kita tidak perlu membeli dan mengaktifkan domain, dan domain tersebut hanya bisa diakses secara offline lewat laptop atau PC yang telah di atur tadi.

Namun, jika Anda ingin mengembangkan situs web dan membuatnya dapat diakses secara online, Anda dapat mempertimbangkan untuk membeli domain murah di Exabytes Indonesia.

Dengan domain Anda sendiri, situs web Anda dapat diakses oleh siapa pun di seluruh dunia. Kunjungi Exabytes Indonesia sekarang untuk mendapatkan domain murah dan mulai membangun kehadiran online Anda!

web hosting terbaik blog banner