7+ Alasan Memilih Domain .SITE Untuk Bisnis Anda

0
2968

Tahun 2022 diprediksi akan menjadi ajang persembahan teknologi secara masif. Mulai dari 5G, robot, hingga metaverse diperkirakan mulai merajalela di tahun ini. Tahun 2022 juga menjadi era baru bagi website digital dan TV digital di Indonesia.

Salah satu perkembangan teknologi yang menjadi sorotan adalah website 3.0. Fase web 3.0 akan membuat para punggawa website dapat menciptakan dan mengembangkan situsnya secara mandiri dan dilengkapi dengan berbagai teknologi mutakhir seperti VR (Virtual Reality) dan AR (Augmented Reality). 

Seiring dengan semakin pesatnya pertumbuhan website, tentunya semakin menjalar pula berbagai ancaman digital yang dapat mengganggu performa website seperti ransomware dan malware. Itulah pentingnya domain untuk bisnis online, karena domain yang aman dan terpercaya mampu mencegah website terkena hacking dan serangan virus.

Bagaimana cara untuk cek domain yang terpercaya? Banyak domain yang telah ada dan terkenal untuk dapat kalian gunakan. Domain-domain tersebut telah terbukti keamanannya, seperti domain .ID, .COM, .SITE, .NET. dan lainnya. 

Saat ini, domain yang mulai digemari adalah .SITE. Meskipun penggunanya tidak sebesar domain .COM atau .ID, tetapi domain SITE memiliki kelebihan dan keunggulan yang patut untuk diperhitungkan. Penasaran apa saja kelebihan dari domain SITE? Yuk, simak selengkapnya pada artikel kali ini. Selamat membaca!

Apa Itu Domain .SITE?

Memilih nama domain dengan tepat dapat memberikan dampak menguntungkan bagi pemilik website. (Sumber: iStock Photo)
Memilih nama domain dengan tepat dapat memberikan dampak menguntungkan bagi pemilik website. (Sumber: iStock Photo)

Pada zaman dahulu, ketika teknologi digital belum mendominasi seperti sekarang, kebanyakan bisnis hanya menggunakan ekstensi domain tradisional, seperti .GOV, .COM, .ORG, dan .NET.

Namun dalam beberapa tahun terakhir, ratusan ekstensi domain baru banyak bermunculan sehingga memberi kesempatan bagi pemilik bisnis untuk memilih domain sesuai kebutuhan dan keinginan mereka. Salah satu ekstensi domain tersebut adalah .SITE. 

Domain SITE adalah domain baru namun telah memiliki pengguna cukup banyak, yakni 1.107.615 website hingga saat ini. Sejak tahun 2021, domain SITE telah memasuki peringkat lima besar domain terpopuler. Namun di tahun 2022, .SITE telah berhasil memuncaki peringkat tiga teratas untuk ekstensi domain paling berpengaruh di dunia. 

Domain SITE cocok untuk digunakan bagi pemilik website bisnis, baik kecil, menengah, atau besar. Sifat domain .SITE yang fleksibel, aman, terbuka, dan serbaguna membuatnya banyak digunakan oleh perusahaan digital bahkan startup dunia sekalipun.

Sejauh ini, diperkirakan website yang terdaftar dengan ekstensi domain SITE telah tersebar di 180 negara. Sedangkan sebanyak 70% penggunanya merupakan UMKM atau usaha kecil hingga menengah yang digawangi oleh masyarakat biasa (bukan brand atau perusahaan besar).

Baca juga: Ini 10+ Manfaat Domain Untuk Bisnis Online Anda

Alasan Memilih Domain .SITE Untuk Bisnis

Berikut akan dijabarkan beberapa kelebihan utama dari domain SITE yang dapat menjadi pertimbangan bagi Exabytes Friends untuk menggunakannya. 

Bukan Abal-Abal dan Terpercaya

Salah satu tips memilih nama domain adalah memperhatikan keamanan dan integritas dari domain tersebut. Nah, kelebihan dari Domain SITE saat ini telah mencakup tingkat keamanan, integritas, dan bukan abal-abal. Sehingga Exabytes Friends tidak perlu khawatir terhadap keberlangsungan website ketika menggunakan domain ini. 

Domain .SITE hanya dapat dinikmati dengan berbayar bukan gratis sehingga tidak dapat digunakan sembarangan. Website dengan Domain SITE yang tersebar di seluruh dunia pun telah memiliki kredibilitas serta perlindungan hukum. Oleh karena itu, pengunjung akan merasa lebih aman dan nyaman ketika mampir ke website. 

Masih Memiliki Banyak Kuota untuk Nama Domain 

Seperti yang telah dipaparkan sebelumnya bahwa domain SITE termasuk jenis ekstensi domain yang masih baru sehingga penggunanya pun masih terbatas jika dibandingkan dengan jenis ekstensi lainnya.

Meskipun domain .COM dan domain .ID lebih populer dan menjadi primadona di kalangan para punggawa website, namun Exabytes Friends akan menemukan kesulitan untuk menentukan nama website. Hal tersebut dikarenakan telah ada lebih dari 300 juta orang di seluruh dunia yang menggunakan .COM. Artinya, nama domain idaman kalian bisa saja sudah tidak tersedia karena telah digunakan oleh orang lain.

Sedangkan Domain SITE memiliki lebih banyak pilihan nama domain terutama jika Exabytes Friends ingin menggunakan kata kunci potensial guna meningkatkan SEO website. Nah, sedikit tips bagi Exabytes Friends yang ingin melakukan cek pemilik domain di internet dari seluruh dunia, maka dapat mengunjungi WHOIS domain. Sebagai contoh, mari simak ulasan berikut!

Sedikit tips bagi Exabytes Friends yang ingin melakukan cek pemilik domain di internet dari seluruh dunia, maka dapat mengunjungi WHOIS domain.

Jika Exabytes Friends ingin membangun sebuah website teknologi spesialisasi data dengan nama domain “adadata”, maka kalian sudah tidak bisa menggunakan .COM karena nama tersebut telah digunakan oleh perusahaan lain.

Jika Exabytes Friends ingin membangun sebuah website teknologi spesialisasi data dengan nama domain “adadata”, maka kalian sudah tidak bisa menggunakan .COM karena nama tersebut telah digunakan oleh perusahaan lain.

Namun dengan memilih ekstensi domain SITE, kalian tetap dapat menggunakan nama domain impian kalian yaitu “adadata”. Sehingga kesimpulannya, Domain SITE lebih mampu memberikan kebebasan dan keleluasaan bagi kalian untuk menggunakan nama domain sesuai yang diinginkan. 

Memiliki Penawaran Harga yang Lebih Terjangkau

Biaya yang diperlukan untuk berlangganan domain SITE jauh lebih murah dibandingkan dengan ekstensi domain baru lainnya. Exabytes Friends tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam karena harga yang dipatok untuk beli domain SITE mulai dari Rp381.000 per tahunnya. 

Nah, berikut disajikan contoh nyata perbandingan harga antara domain SITE dengan domain baru lainnya.

Nah, berikut disajikan contoh nyata perbandingan harga antara domain SITE dengan domain baru lainnya.

Menilik kembali pada case sebelumnya yaitu nama domain “adadata” yang tidak tersedia pada domain .COM, nah pilihan ekstensi domain yang masih tersedia adalah .SITE, .CO, .APP, dan .LIVE. Jika membandingkan penawaran harga yang dimiliki oleh keempat ekstensi domain tersebut, maka .SITE adalah yang paling murah. So, masih tetap ragu untuk beralih pada domain SITE?

Dapat Dioptimasi dengan SEO Secara Mudah

Selain terjangkau, terpercaya, dan aman, ternyata kelebihan lain dari Domain SITE adalah “SEO Friendly”. Tak kalah dari berbagai domain populer seperti .COM dan .ID, Domain SITE juga dapat dengan mudah mengoptimasi SEO untuk meningkatkan ranking website.

Google pun tidak pernah ‘pilih kasih’ dalam memeringkatkan website. Sehingga meskipun website kalian menggunakan ekstensi .SITE, namun tetap dapat bersaing dengan ekstensi populer lainnya. 

Jadi, Exabytes Friends hanya perlu fokus pada optimasi SEO website. Selama optimasi yang dilakukan benar dan tepat sasaran, maka website kalian dijamin dapat memuncaki ranking SERP. 

Dapat Menggunakan Nama Website Sesuai Keinginan

Dikarenakan ketersediaan ekstensi domain yang masih melimpah, kalian dapat memilih dengan sesuka hati nama domain sesuai keinginan. Selain itu, imbas dari pengguna yang masih sedikit, kalian pun juga dapat membuat nama domain yang singkat sehingga mudah diingat.

Sebagai contoh pada case sebelumnya yaitu nama domain adadata.com yang sudah ada pemiliknya. Maka, kalian harus terpaksa menggunakan nama domain yang lebih panjang, semisal adadataindonesia.com.

Namun jika menggunakan ekstensi domain SITE, hal tersebut tidak akan terjadi. Kalian bebas mengekspresikan nama domain sesuai topik website pilihan kalian tanpa takut telah digunakan oleh orang lain.

Dapat Menjangkau Pangsa Pasar Global

Apakah Exabytes Friends pernah mendengar istilah “Top Level Domain”? Top Level Domain (TLD) adalah ekstensi website yang biasanya berada di bagian paling belakang nama website (seperti COM, CO, ID, SITE, ORG, dan lainnya). Salah satu jenis TLD adalah Generic Top Level Domain (gTLD).

gTLD terdiri dari berbagai jenis ekstensi domain yang bersifat global sehingga cocok digunakan oleh siapa saja (tidak terikat pada lokasi di negara tertentu). Domain SITE merupakan salah satu bagian dari domain internasional gTLD. Sehingga dengan menggunakan ekstensi domain ini, konten website kalian dapat menjangkau pangsa pasar secara global. 

Apabila target audience yang diinginkan adalah global, maka domain SITE benar-benar cocok untuk website kalian. Karena ekstensi domain gTLD akan diutamakan pada hasil pencarian SERP internasional.

Berbeda halnya dengan domain ID yang merupakan domain Indonesia sehingga hasil pencarian yang muncul pada SERP hanya terbatas pada area lokal saja.

Cocok Digunakan Bagi Pemilik Perusahaan Startup

Domain SITE sangat direkomendasikan bagi pemilik startup yang ingin memulai untuk membangun website. Hal tersebut dikarenakan ekstensi domain SITE dapat digunakan sebagai company profile dan personal branding yang menggambarkan kepada publik bahwa situs bergerak di bidang internet dan teknologi.

Tidak hanya itu, di industri global, telah banyak website untuk startup yang menggunakan ekstensi domain SITE, seperti forthglade.site dan cavalab.site.

Selain cocok digunakan untuk website startup, domain SITE juga ekuivalen jika dijadikan ekstensi untuk website yang bergerak di bidang internet marketing.

Kecepatan Akses yang Cepat dan Stabil

Keunggulan Domain SITE berikutnya yaitu berkaitan dengan penggunaan server. Efek dari Domain SITE yang tidak memiliki pengguna sebanyak domain lainnya, sehingga server yang digunakan pun masih stabil dan tidak overload.

Dengan seperti itu, maka kecepatan akses dari website pun menjadi lebih cepat. Selain itu, karena trafik dari server domain yang cenderung masih stabil, maka performa website pun tidak akan mudah down.

Beberapa Website Bisnis yang Menggunakan Ekstensi Domain SITE

Berikut akan disajikan tiga contoh website bisnis di dunia yang menggunakan domain SITE sebagai referensi untuk Exabytes Friends. 

Untold

Website Bisnis yang Menggunakan Ekstensi Domain SITE: Untold

Untold merupakan perusahaan bisnis yang bergerak di bidang marketing dan berasal dari Amerika. Untold memiliki berbagai macam klien dari seluruh penjuru dunia. Bahkan kantor cabang mereka pun sudah mendunia tidak hanya di Amerika saja, seperti ada yang di Buenos Aires, Lima, Mexico, dan masih banyak lagi.

Hal tersebut membuktikan bahwa domain SITE dapat membantu Untold untuk mendunia hingga bisnis mereka dikenal oleh klien mancanegara. Oleh karena itu Exabytes Friends sudah tidak perlu ragu lagi untuk menjadikan domain SITE sebagai pilihan terdepan untuk website. 

Your Cricket

Website Bisnis yang Menggunakan Ekstensi Domain SITE: YourCricket

Berikut disajikan pula contoh website dengan ekstensi SITE lainnya yaitu Your Cricket. Your Cricket adalah perusahaan yang bergerak dalam layanan pembuatan situs website. Basis dari perusahaan Your Cricket berada di Inggris.

Selain cocok digunakan sebagai domain website yang bergerak pada bidang internet marketing, ternyata domain SITE juga mampu meningkatkan brand awareness dari sebuah website B2B (Business to Business). 

Tidak hanya itu, domain SITE juga terbukti menjadi pilihan teratas bagi perusahaan-perusahaan digital di negara adikuasa seperti Amerika dan Inggris.

SocialChange

Website Bisnis yang Menggunakan Ekstensi Domain SITE: Socialchange

Tidak hanya perusahaan profit saja yang memanfaatkan domain SITE untuk mendukung kredibilitas dan integritas website mereka. Ternyata organisasi non-profit pun juga memanfaatkan domain SITE untuk menarik kepercayaan para donatur bahwa organisasi mereka benar-benar terpercaya dan bukan abal-abal.

SocialChange sebagai organisasi non-profit yang berpusat di Chicago, Amerika Serikat memiliki target donator hanya dari warga lokal Amerika saja. Namun meskipun demikian, alih-alih menggunakan domain .CO.US, SocialChange justru memilih Domain SITE untuk digunakan karena dianggap lebih mudah diingat dan memberikan kesan pertama yang menarik bagi pengunjung.

Sudah Siapkah Beralih ke Domain SITE?

Domain .SITE adalah domain baru yang saat ini telah berhasil memuncaki peringkat tiga teratas untuk ekstensi domain paling berpengaruh di dunia. Banyak perusahaan-perusahaan dunia dari negara-negara adikuasa yang telah menggunakan domain SITE untuk eskalasi bisnis mereka.

Tidak hanya perusahaan besar yang bergerak di bidang digital, tetapi banyak organisasi non-profit pula yang memanfaatkan ekstensi domain SITE untuk menggaet kepercayaan pengunjung internet. Selain itu, domain SITE juga terbukti mampu meningkatkan brand awareness, personal branding, brand personality, hingga unique selling point dari sebuah website. 

So, tidak ada alasan lagi untuk kalian menunda menggunakan domain SITE. Apabila Exabytes Friends masih bingung harus mendapatkan domain SITE dimana, maka tak usah risau. Karena Exabytes sebagai perusahaan domain Indonesia menyediakan berbagai jenis ekstensi domain yang dapat kalian pilih dengan harga sangat terjangkau.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments