Lupa Perpanjang Domain dan Hosting, Apa Sih Dampaknya?

0
5157

Hi, Exabytes Friends!

Bagi yang memiliki website pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya domain dan hosting. Nama domain merupakan salah satu faktor penting website lho. Domain biasanya digunakan untuk melambangkan bisnis yang dijalani yang memudahkan pelanggan untuk menemukan website pada mesin pencarian.

Selain nama domain, hosting juga berperan penting dalam kesuksesan sebuah website. Hosting merupakan layanan yang menyediakan resource untuk menaruh data-data website agar dapat online di internet. 

Dalam menggunakan domain dan hosting, hal yang perlu kamu perhatikan saat berlangganan domain dan hosting yaitu masa aktif domain dan hosting tersebut. Banyak orang yang yang tidak memperhatikan masa aktif sehingga website terkena dampak karena lupa perpanjang domain dan hosting.

Apa saja sih dampak yang terjadi akibat lupa perpanjang domain dan hosting? Yuk kita simak pada artikel dibawah ini!

Dampak Lupa Perpanjang Domain Dan Hosting

Perpanjangan Domain dan Hosting

Seorang pengelola website lupa perpanjang domain dan hosting. Faktor pekerjaan yang sibuk, lupa masa aktif, atau bahkan tidak mengetahui bahwa domain dan hosting itu harus diperpanjang.

Apalagi biasanya waktu berlangganan sebuah domain atau hosting cukup lama yaitu kisaran 1 tahun sampai 10 tahun. Tentu saja lamanya waktu tersebut akan membuat pengelola website lupa masa tenggang domain dan hostingnya.

Perihal lupa melakukan renewal domain dan hosting terkesan sepele, namun dampak yang terjadi akan sangat mempengaruhi website kamu lho. Berikut ini merupakan dampak yang diakibatkan lupa perpanjang domain dan hosting:

Baca juga: Panduan Cara Mengganti Domain Blogspot Menjadi Custom Domain

Ranking SEO Dalam Mesin Pencarian Akan Turun

Ketika domain dan hosting expired, website kamu tidak bisa diakses oleh pengunjung. Hal ini menyebabkan ranking website kamu akan jatuh. Website tidak akan berada pada peringkat atas mesin pencarian dan tidak muncul pada halaman pertama. Tentunya hal tersebut akan mempengaruhi traffic website. Website akan menjadi lebih sulit ditemukan oleh pengunjung.

Website Akan Di Suspend

Ketika domain dan hosting telah melampaui masa aktif, penyedia layanan domain dan hosting tidak memiliki pilihan lain selain menangguhkan website kamu. Penyedia layanan biasanya akan memberikan kamu kesempatan untuk melakukan perpanjangan langganan sesuai kurun waktu yang ditentukan. Jika pengunjung mendatangi website pada saat di suspend, reputasi perusahaan akan jatuh di mata pengunjung.

Website Tidak Dapat Diakses Oleh Pengunjung

Akibat lupa perpanjang domain dan hosting, website tidak dapat diakses

Ketika website ditangguhkan sementara, website akan menampilkan pesan error, segera menghubungi provider hosting dan domain atau menampilkan halaman parking iklan. Sehingga pengunjung tidak bisa mengakses konten yang ada pada website. Pengunjung juga mungkin akan berpikir bahwa website kamu sudah tidak aktif lagi.

Terkena Denda Keterlambatan Pembayaran

Jika lupa perpanjangan domain dan hosting, maka kamu akan dikenakan denda keterlambatan. Pemilik website akan diberikan waktu lagi untuk memperpanjang domain dan hosting. Apabila waktu yang diberikan sudah lewat, maka domain dan hosting kamu akan benar-benar selesai dan tidak bisa digunakan. Ini berarti domain kamu telah masuk kedalam tahap pending delete.

Kehilangan Nama Domain

Dampak lain bila lupa perpanjang domain dan hosting sekaligus melewati masa tenggang yang ditentukan, maka kepemilikan domain kamu akan dihapus. Sehingga nama domain website akan tersedia bebas untuk digunakan oleh orang lain. Domain website yang expired akan melewati tiga tahapan sebagai berikut:

Renewal Grace Period

Ketika sebuah domain telah expired, tahap pertama yang terjadi yaitu renewal grace period atau masa tenggang perpanjangan. Pada tahap ini, domain masih dapat diperpanjang tanpa biaya tambahan. Kamu diberikan waktu kurang lebih 30 sampai 40 hari untuk memperpanjang domain yang telah expired.

Redemption Grace Period

Domain yang telah expired dan tidak diperpanjang selama waktu renewal grace period, maka domain tersebut akan memasuki tahap redemption grace period atau masa tenggang penebusan. Pada tahap ini, domain kamu telah dihapus oleh registrar. Pemilik domain sebelumnya dapat memulihkan domain melalui registrar sebelumnya selama periode ini. Namun, harga yang dibayar untuk penebusan ini berkali lipat lebih mahal. Tahap ini biasanya berlangsung selama kurang lebih 30 hari.

Pending Delete

Periode pending delete biasanya berlangsung selama 5 hari. Tahap ini merupakan tahap untuk melepaskan domain kamu. Setelah terhapus, domain tersebut tersedia bagi siapa saja yang ingin membeli.

Email Domain Tidak Dapat Digunakan

Domain dan hosting yang telah expired dan di suspend, maka fitur-fitur yang digunakan didalamnya juga tidak dapat digunakan. Salah satunya yaitu email domain. Email domain merupakan email yang digunakan oleh perusahaan dengan menggunakan nama domain perusahaan.

Ketika domain dan hosting kamu belum diperpanjang, semua email yang dikirim ke perusahaan tidak akan muncul. Begitu juga sebaliknya, perusahaan tidak bisa mengirimkan email ke pihak manapun.

Reputasi Website Jatuh

Ketika mengalami suspend, website akan hilang dan tidak bisa diakses. Bayangkan apabila kamu menjadi pelanggan website tersebut, pastinya kepercayaan kamu akan hilang bukan? Pelanggan yang tadinya akan melakukan transaksi melalui website akan memikirkan keputusannya lagi. Pengunjung akan memilih untuk melakukan transaksi di website lain yang selalu bisa diakses. Website kamu akan kehilangan kepercayaan pelanggan dan reputasi perusahaan akan jatuh.

Konten Website Akan Hilang Apabila Tidak Memiliki Backup

Beberapa penyedia layanan hosting akan membuat backup data website kamu. Namun, beberapa juga tidak memiliki backup. Ketika perpanjangan hosting tidak dilakukan, maka website beserta database akan hilang. Semua konten dan usaha yang kamu lakukan akan sangat sia-sia.

Maka dari itu, seorang pengelola website dianjurkan untuk melakukan backup data sendiri pada memori pribadi untuk berjaga-jaga jika terjadi masalah.

Lalu bagaimana sih supaya kita terhindar dari dampak tersebut? Caranya adalah dengan melakukan perpanjangan atau renewal. Bila kamu telah berlangganan domain dan hosting di Exabytes, kamu bisa menghubungi tim kami segera. Kamu bisa menghubungi lewat live chat di website Exabytes atau menghubungi via telpon atau WhatsApp.

Namun, untuk kamu yang belum tau cara bagaimana perpanjang domain, bisa scroll di bawah ini ya.

Cara Perpanjang Domain Di Exabytes

Perpanjangan domain harus segera dilakukan sebelum masa aktif habis. Jangan sampai domain kamu expired dan berakhir dengan nama domain direbut oleh orang lain. Exabytes berusaha untuk membantu pelanggan dalam perpanjangan domain dengan mengirimkan invoice untuk melakukan renewal dari jauh hari.

Sehingga para pelanggan Exabytes tidak akan melewatkan waktu perpanjangan domain websitenya. Berikut merupakan langkah yang bisa kamu lakukan untuk melakukan perpanjangan atau renew domain sebelum expired di Exabytes Indonesia:

Log In ke Sistem Billing Exabytes Indonesia

Langkah pertama yang perlu kamu lakukan yaitu log in akun yang telah kamu buat ke sistem billing Exabytes Indonesia.

  • Buka website Exabytes
  • Login Pelanggan atau bisa klik disini
  • Masukkan email dan password yang telah kamu buat. 
  • Klik tombol Log In.

Lupa Perpanjang Domain dan Hosting, Apa Sih Dampaknya? - 2024

Pilih Opsi Domains

Klik Domains di bagian kiri atas layar kamu, lalu pilih Domain Saya.

Lupa Perpanjang Domain dan Hosting, Apa Sih Dampaknya? - 2024

Atur Domain

Selanjutnya akan terlihat domain yang telah kamu daftarkan di Exabytes.

  • Klik tombol panah kebawah di sebelah kanan domain yang ingin kamu renew.
  • Pilih Atur Domain.
Lupa Perpanjang Domain dan Hosting, Apa Sih Dampaknya? - 2024

Pilih Kegiatan yang Ingin Kamu Lakukan

Langkah selanjutnya yaitu tentukan kegiatan yang ingin kamu lakukan. Dalam tutorial ini yaitu melakukan renew domain.

  • Scroll kebawah sampai menemukan tampilan seperti gambar diatas.
  • Klik Renew Domain Saya.
Lupa Perpanjang Domain dan Hosting, Apa Sih Dampaknya? - 2024

Tentukan Perpanjangan Domain yang Akan Dilakukan

Pada langkah ini, kamu akan memilih domain yang ingin diperpanjang, lama berlangganan, dan informasi lainnya.

  • Pilih domain yang ingin diperpanjang.
  • Pilih berapa tahun domain ingin diperpanjang.
  • Klik tombol Pesan Sekarang.

Memilih Opsi Pembayaran

Selanjutnya, kamu akan mendapatkan invoice untuk domain renewal. Langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan yaitu:

  • Pilih opsi pembayaran yang ingin dilakukan.
  • Silahkan centang Saya telah membaca dan setuju dengan Syarat dan Ketentuan.
  • Klik Complete Order.

Lakukan Pelunasan Pembayaran

Langkah terakhir yang perlu kamu lakukan yaitu melunasi tagihan perpanjangan domain. Pembayaran dapat disesuaikan dengan opsi pembayaran yang telah dipilih pada langkah sebelumnya. Domain akan diperpanjang kurang lebih satu hari kerja setelah pembayaran diterima oleh pihak Exabytes Indonesia.

Perpanjangan domain dan hosting itu sangat penting untuk diperhatikan para pemilik atau pengelola website. Terkesan sepele namun jika kamu lupa perpanjang domain dan hosting akan sangat berdampak buruk kepada website lho! Domain kamu bisa diambil orang lain dan website tidak akan bisa diakses apabila telah expired. Jangan sampai kamu lupa perpanjang domain dan hosting ya. Semoga artikel ini bermanfaat buat kamu ya!